Serunya Pesta Telur Ala Inggris




Kejuaraan melempar telur. (Facebook/The World Egg Throwing Federation)




Kejuaraan melempar telur. (Facebook/The World Egg Throwing Federation)



VIVAlife - Lupakan Piala Dunia ataupun Wiuntuk mbledon. Keduanya diklaim bakal kalah seru dibanding permainan yang satu ini. Ratusan orang di Swaton, Lincolnshire rela mengantre untuk ini, 29 Juni kemarin.

Di desa sederhana itu, mereka akan terlibat perang telur. Beberapa permainan yang melibatkan telur mentah, diselenggarakan dalam rangka kegiatan tahunan World Egg Throwing Championships.


Yang mendaftar berpasangan, bisa mengikuti permainan mirip baseball. Satu berperan melempar telur selembut dan sepresisi mungkin. Satu lagi berperan menangkapnya dengan utuh tanpa pecah.


Jika itu belum bisa dibilang seru, masih ada permainan Russian Roulette yang masih menggunakan telur. Masing-masing dihadapkan pada sekotak telur misterius. Tak ada yang tahu apa isi di dalamnya.


Bisa jadi telur matang, tepung, air, atau telur mentah. Setiap peserta yang duduk berhadapan mendapat giliran untuk memecahkan telur ke dahinya. Siapa yang mendapat telur mentah, dia yang kalah.


Meski tak membutuhkan keterampilan khusus, permainan itu mengundang keceriaan masyarakat. Itu merupakan hiburan mengasyikkan yang sekaligus menjadi tradisi turun-temurun.


Konon, tradisi itu bermula di tahun 1322, ketika penguasa kala itu mengeluarkan dekrit kerajaan untuk Swaton. Mengutip Daily Mail, mereka memberi satu petani satu telur agar menghadiri gereja.


Seperti dilansir situs resmi World Egg Throwing Championships, ini sudah kali kedelapan kejuaraan diselenggarakan. Masyarakat harus membayar Rp82 ribu (dewasa) dan Rp41 ribu (anak) untuk masuk. (one)