FOTO: Intip 5 Tren Terbaik dari Paris Fashion Week




Model mengenakan kreasi Marc Jacobs untuk peragaan busana rumah mode Louis Vuitton di Paris Fashion Week. (REUTERS/Benoit Tessier)




Model mengenakan kreasi Marc Jacobs untuk peragaan busana rumah mode Louis Vuitton di Paris Fashion Week. (REUTERS/Benoit Tessier)



VIVAlife - Berakhirnya Paris Fashion Week, menjadi pertanda bahwa pekan mode dunia telah selesai. Tidak hanya New York, London atau Milan yang tren terbaru. Sebagai kota mode dunia, Paris juga berhasil melahirkan warna fesyen berbeda untuk Spring/Summer 2014.


Seperti dikutip Bellasugar, berikut lima tren terbaik di Paris Fashion Week.


1. Hampir tanpa make-up


Model tanpa riasan


Pada beberapa peragaan busana, seperti Alexander Mcqueen, Chloe, Jean Paul Gaultier, Isabel Marant dan Valentino para model tampil dengan wajah natural. Hampir tanpa make-up sedikitpun. Mereka hanya diberi lip gloss dan sedikit riasan pada mata agar tampilan tidak terlihat pucat.


2. Make-up unik


Peragaan busana kreasi Vivienne Westwood


Jika beberapa desainer memutuskan untuk fokus pada busana dengan memberi tampilan make-up natural pada model, desainer-desainer seperti Givenchy, Vivienne Westwood, Louis Vuitton, Dior, Chanel justru memberikan penampilan yang berbeda. Desainer-desainer ini bekerja sama dengan penata rias untuk memberikan make-up unik. Lihat saja topeng berlian yang digunakan pada peragaan busana Givenchy atau hiasan kepala yang digunakan di peragaan busana Louis Vuitton.


3. Warna pastel


Riasan pastel


Riasan wajah dengan warna-warna pastel juga terlihat di pekan mode Paris. Cukup dengan sedikit warna pastel pada mata dan polos di bagian wajah lainnya, model-model ini cantik berlenggak lenggok memamerkan busana Miu-miu, Maison Martin Margiela, Céline, Rocha, dan Kenzo.


4. Rambut kusut


Gaya rambut kusut


Gaya rambut, kuncir dan kepang berantakan juga terlihat di pekan mode Paris. Model-model ini tetap terlihat cantik berlenggak lenggok di panggung catwalk meski rambut mereka berantakan, seperti pada peragaan busana Elie Saab, Lanvin, John Galliano, Celine, dan Victor & Rolf.


5. Cat kuku warna gelap


Kuteks atau cat kuku gelap


Jika musim semi identik dengan warna-warna cerah dan pastel, tren yang dihadirkan di pekan mode Paris justru memberikan kecenderungan warna yang berbeda pada cat kuku. Warna-warna gelap, mulai dari abu-abu hingga hitam terlihat pada kuku tangan dan kaki para model Chanel, John Galliano, Kenzo, dan Elie Saab. (sj)