Berburu Peranti Saji Khas Indonesia di JCC




Sejumlah peranti saji dipamerkan dalam Pameran Peranti Saji Indonesia di Assembly Hall Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (19/9/2013). (VIVAlife/Marlina Irdayanti)




Sejumlah peranti saji dipamerkan dalam Pameran Peranti Saji Indonesia di Assembly Hall Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (19/9/2013). (VIVAlife/Marlina Irdayanti)



VIVAlife - Orang mungkin sudah akrab dengan porselen China atau Eropa. Namun tak banyak tahu tentang kerajinan peranti saji khas Indonesia.


Sebagai upaya memperkenalkan beragam kriya peranti saji sekaligus memelihara kelestariannya, Dewan Kerajinan Nasional Indonesia mengadakan pameran peranti saji. Pameran ini secara resmi dibuka oleh Ibu Ani Yudhoyono di Assembly Hall 1, Jakarta Convention Center, Kamis, 19 September 2013.


Ia menyatakan bahwa apabila masyarakat sudah lebih mengenal secara langsung ragam kriya peranti saji maka produk-produk tersebut bisa menjadi unggulan di bidang tata saji dan ikut meningkatkan nilai ekonomi.


"Produk kerajinan merupakan tambang emas bagi perekonomian Indonesia. Harta karun yang tidak akan pernah habis dan bisa diterima tidak hanya pasar dalam negeri tapi juga luar negeri," ujarnya.


Pameran yang baru pertama kali diadakan ini, tidak hanya memamerkan berbagai kriya peranti saji, tata saji, atau pengemasan hantaran. Pengunjung juga dapat melihat berbagai produk lainnya, seperti kain, anyaman, sepatu, dan batik.