Tantangan Melahap Burger Raksasa di Inggris




Moby Dick Burger setinggi 40 sentimeter. (theshipatnewnham.com)




Moby Dick Burger setinggi 40 sentimeter. (theshipatnewnham.com)



VIVAlife - Seberapa tinggi burger yang pernah Anda temukan di restoran cepat saji? Kalau hanya berukuran ganda dari burger biasa, itu belum seberapa dibanding yang satu ini.

Burger dengan julukan Moby Dick dibuat setinggi 40 sentimeter dan berat setengah kilogram, empat kali dari porsi biasa. Burger raksasa ini mengandung 7 ribu kalori, berarti tiga kali lebih besar dari asupan harian yang direkomendasikan untuk perempuan.


Melahap Moby Dick, berarti perut akan dikenyangkan dengan isi berupa steak, daging babi dan daging domba. Burger juga terdiri dari empat lapis sayuran berupa 12 irisan tomat, 12 irisan ketimun, 12 bawang bombai dan salad coleslaw.


Tapi tunggu, semua itu belum termasuk porsi lengkap. Ada seporsi kentang goreng yang siap untuk dilahap. Dengan demikian, Moby Dick menjadi hidangan yang sempurna bagi para petualang makan yang menyukai tantangan. Menu unik ini dijual di pub Ship Inn, Gloucestershire, Inggris.


"Sepuluh orang telah menuntaskan burger, sepuluh orang lainnya gagal. Banyak yang hampir habis melahap burger ini, rata-rata dari mereka terjebak dalam porsi kentang goreng," kata Carrie Redgwell, pemilik pub seperti dilansir laman Express.


Burger diracik oleh koki Shane Trussler. Harganya mencapai £23,95 atau setara dengan Rp476 ribu, £5 disumbangkan untuk amal. Sebelumnya, pub membuat burger bertajuk Titanic dengan berat sekitar tiga kilogram. Namun banyak yang berhasil melahap itu hingga habis, sehingga diciptakanlah Moby Dick ini.