VIDEO: China Bangun Replika Kapal Titanic




China akan membangun repilika kapal Titanic pada tahun ini. (Reuters)




China akan membangun repilika kapal Titanic pada tahun ini. (Reuters)



VIVAlife - Ingin menjajal bagaimana rasanya naik kapal Titanic? Tak lama lagi, hal tersebut bukan lagi sekadar mimpi. Sebuah taman hiburan di China akan membangun kapal Titanic sebesar ukuran aslinya.


Seperti dilansir kantor berita Reuters, versi "kapal yang tidak dapat tenggelam" versi China ini dibangun dengan biaya sekitar US$165 juta. Chief Executive Seven Star Energy Investment Group, Su Shaoju, yang mendanai proyek itu mengatakan bahwa sudah seharusnya Asia memiliki museum Titanic sendiri.


"Kami pikir cukup pantas menyebarkan semangat Titanic. Cinta universal dan rasa tanggung jawab yang ditunjukkan saat kapal Titanic karam adalah kekayaan spiritual peradaban manusia," ujar Su Shaoju.


Lihat videonya di tautan ini.


Proyek yang rencananya rampung pada 2016 itu tak sekadar menyuguhkan museum yang mereplikasi kapal asli. Proyek ini juga akan menghadirkan simulasi, di mana ratusan orang merasakan bagaimana kapal Titanic tenggelam.


"Ketika menabrak gunung es, kapal akan terguncang. Kami akan membiarkan orang merasakan pengalaman saat air datang dengan efek suara dan cahaya," ujarnya.


Kapal Titanic tenggelam pada 15 April 1912, dalam pelayaran perdana dari pelabuhan Inggris ke New York. Sekitar 1.500 penumpang kapal tewas dalam musibah ini. (art)