Sensasi Menyelam Diapit Dua Benua




Lokasi menyelam Silfra. (Dive/Magnus Lundgren)




Lokasi menyelam Silfra. (Dive/Magnus Lundgren)



VIVAlife - Dilihat dari ketinggian, sebuah titik lokasi di Islandia itu hanya tampak seperti lautan biru biasa. Namun lanskap bawah lautnya siap membuat para penyelam langsung jatuh cinta.

Lokasi selam itu disebut Silfra. Di dalam laut, terdapat dua dinding batu besar mengapit. Di sanalah letak eksotismenya. Menariknya lagi, keduanya bisa disentuh langsung dengan tangan.


Sensasi dingin dari air glasial pun langsung menyergap. Di antara celah itu, berenang jadi aktivitas yang mengasyikkan. Dikepung birunya air, suasana jadi sangat menenangkan.


Sejatinya, dinding yang bisa disentuh itu merupakan benua. Lokasi itu adalah bertemunya dua lempeng tektonik yang dipisahkan oleh laut. Keduanya lantas membentuk kontinen berbeda dalam peta.


Berbekal kamera, fotografer bawah air Alex Mustard mengambil pemandangan di Silfra. Ia membuat dokumentasi mengagumkan dari retakan bumi. Foto-foto yang ia hasilkan adalah panorama baru.


Untuk menyelam di Silfra, butuh perizinan lewat operator tur. Disarankan pula melakukan berkelompok. Bagi yang belum bisa menyelam, bisa snorkeling dengan pemandangan tak kalah indah. (umi)


Sumber: Huffington Post