Pulau Necker di Kepulauan Karibia disulap menjadi bernuansa Afrika. (Hollywire)

Pulau Necker di Kepulauan Karibia disulap menjadi bernuansa Afrika. (Hollywire)
VIVAlife - Butuh pengalaman berlibur yang tak terlupakan? Coba petualangan safari. Menyaksikan hewan buas bermain lepas ditemani padang rumput dan hutan memesona, sungguh mengasyikkan. Seperti ada mesin waktu yang melemparkan diri ke liarnya kehidupan hutan.
Atmosfer seperti itu biasanya ditemukan di negara-negara Afrika seperti Zimbabwe, Kenya, atau Tanzania. Tak banyak orang tahu, ada sejumput "Afrika" yang tersembunyi di perairan Karibia. Menjejak Pulau Necker, seperti menginjakkan kaki dan bercengkerama dengan Afrika yang sesungguhnya.
Pulau seluas 300 ribu meter persegi itu bernaung di bawah bendera British Virgin Island. Seorang pengusaha asal Inggris, Sir Richard Branson, jadi pemilik tunggal. Ia menyulapnya menjadi pulau dengan nuansa Afrika, lengkap dengan penginapan mewah Mahali Mzuri yang menyatu dengan alam.
Dari situ, pengunjung dapat menatap lanskap dramatis Afrika yang menghidupi satwa liar. Pemandangan itu memukau banyak pihak, termasuk para pesohor.
Mengutip Daily Mail, sejumlah selebriti tercatat pernah berlibur di sana. Bahkan, supermodel Kate Moss dikabarkan akan merayakan ulang tahun ke-40 di tengah Pulau Necker.
Penginapan Mahali Mzuri terletak di lembah yang menawan. Ada panorama menarik yang tersaji dari ketinggian. Terdapat 12 penginapan bersuasana santai dan nyaman, ditemani pesona alam yang menakjubkan. Branson memang menjanjikan kehidupan di alam terbuka yang mewah.
Untuk mengisi aktivitas, pengunjung akan dibawa bersafari keliling pulau. Di sanalah pesona alam liar tersaji. Ada singa, kambing liar, dan berbagai unggas yang kehidupannya menarik ditelusuri.
Ditambah lagi, Branson juga mengajak suku tradisional asli Afrika hidup di sana. Merekalah yang memperkenalkan budaya Afrika pada pengunjung.
Ketika matahari terbenam, pengunjung bisa menyaksikan kecantikan Pulau Necker dari balkon penginapan. Lampu-lampu gemerlapan menambah romantis suasana.
Makan malam pun istimewa. Pengunjung ditemani lampu-lampu pijar yang digantung di pohon, sambil menyantap masakan lezat di bawah langit penuh bintang.
Bermalam di Pulau Necker menghabiskan biaya £376 hingga £634, atau setara denganRp7,5 juta hingga Rp12 juta per malam. Tapi, jika ingin menikmati suasana privat, Branson menyewakan seisi pulau seharga £40 ribu atau setara dengan Rp803 juta. (one)
