Kakek pakai sepatu besi 400 kg (Weirdasianews.com)
VIVAlife- Seorang kakek asal China melakukan hal ekstrem untuk menjaga kesehatannya. Sebenarnya kakek yang bernama Fuxing Zhang ini tak berbeda dengan orang lanjut usia lainnya. Demi menjaga kebugaran, ia memilih rajin berjalan pagi sebagai pilihan berolahraga.
Namun, yang membedakan kakek satu ini adalah beban yang dibawanya saat berjalan santai di pagi hari di sekitar pemukiman di Provinsi Hebei, China, yaitu dengan sepatu besi seberat 400 killogram.
Seperti diberitakan weirdasianews.com, setiap hari si kakek ini berjalan sejauh 15 meter dan mengaku telah terbebas dari penyakit yang menggerogotinya saat sebelum melakukan aktifitas tersebut. Zhang percaya bahwa kekuatan mengangkat beban berat ini berasal dari kekuatan organ bagian dalam, dimana kemampuan ini diyakini berasal dari seni bela diri yang disebut qigong.
Uniknya kegiatan yang dilakukan Zhang ini mulai diikuti para tetangganya. Namun tentu dengan berat sepatu yang tidak seberat Zhang. Zhang sendiri mengaku bahwa musim semi mendatang Ia berencana untuk menambah beban sepatunya sekitar 50 kilogram.