Zabeel Saray merupakan salah satu hotel super mewah yang menghiasi kemegahan kota Dubai, (facebook.com/jumeirahzabeelsaray)
VIVAlife - Dubai dikenal sebagai kota terbesar di Uni Emirat Arab. Kota ini juga dianggap sebagai kota yang sangat indah dan modern karena memiliki berbagai macam bangunan luar biasa megah dan mewah.
Semua kemegahan itu tidaklah mengherankan karena Uni Emirat Arab adalah salah satu negara penghasil minyak bumi dan salah satu negara kaya di dunia. Segala kemewahan, gaya hidup modern pun dapat dengan mudah ditemui di sana.
Begitu pula dengan gedung-gedung pencakar langit dengan arsitektur megah yang menggambarkan kemewahan Dubai. Berikut tiga hotel termewah di Dubai seperti dilansir Travelleza ANTV.
Zabeel Saray
Zabeel Saray merupakan salah satu hotel super mewah yang menghiasi kemegahan kota Dubai, Uni Emirat Arab. Hotel yang bergaya era kaisar Ottoman ini dibangun layaknya istana-istana yang ada di Turki. Karena segala kemewahan dan keindahan arsitekturnya, hotel ini pernah dijadikan sebagai salah satu lokasi syuting film Mission Impossible 4: Ghost Protocol yang dibintangi oleh aktor tampan, Tom Cruise.
Meski terletak di Dubai, seluruh material hotel ini didatangkan langsung dari Turki. Mulai dari marmer, pintu kayu dan berbagai material lainnya. Di sini terdapat juga spa terbesar di Turki, yaitu Talise Ottoman Spa.
Ada juga sebuah kamar, yang menyediakan kamar mandi dengan bathtub yang dapat menampung hingga 15 orang. Dari jendela kamar hotel ini, pengunjung bisa menikmati pemandangan indah kota Dubai, termasuk Palm Island, salah satu ikon kota Dubai. Pulau ini merupakan pulau buatan yang dibentuk mirip dengan pohon palem.
The Oberoi Hotel
Hotel ini hanya terletak dalam beberapa menit dari Dubai Mall dan Dubai International Financial Centre. Konsep hotel sangat modern karena setiap tamu bisa melakukan check in langsung di dalam kamar yang dipilihnya.
Tak hanya itu, setiap kamar akan disediakan satu pelayan yang khusus melayani pengunjung untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari packing, membongkar barang-barang dari dalam kopor dan merapikannya di kamar, laundry, dan masih banyak lagi. Karena kemewahannya, tak heran jika banyak selebritas yang mengunjungi hotel ini. Salah satunya adalah Shakrukh Khan.
Hotel Armani Dubai
Hotel milik Giorgio Armani ini tak kalah mewah dengan kedua hotel sebelumnya. Seluruh desain hotelnya, didesain langsung oleh Armani sendiri. Seperti salah satu lorong, yang dibuat layaknya panggung catwalk.
Tak hanya itu, hotel ini juga dilengkapi butik yang memajang karya sang perancang, restoran mewah, galeri lukisan dan toko cokelat. Hotel tersebut juga dikenal sebagai menara tertinggi di Dubai. Tak heran banyak turis dunia berkantong tebal senang mencicipi kemewahan di hotel ini.
Lihat videonya di tautan ini.