4 Fakta Seru di Balik Pilihan Gaya




Lipstik merah (REUTERS/Carlo Allegri)




Lipstik merah (REUTERS/Carlo Allegri)



VIVAlife - Penampilan memang selalu jadi hal pertama yang dilihat orang lain pada Anda. Mulai dari busana, sepatu, riasan hingga sisi wajah. Pilihan Anda untuk berdandan seperti apa, tanpa disadari menggambarkan kondisi emosi.


Hal ini menyingkap fakta seru di balik penampilan yang mungkin belum Anda ketahui. Siapa sangka, kalau dari potongan dan warna jins, Anda bisa menebak apakah seseorang berada dalam kondisi depresi atau tidak.


1. Jins gelap model baggy

Pakaian yang dikenakan bisa memperlihatkan Anda bahagia atau sebaliknya, depresi. Pernah melihat seorang wanita mengenakan celana jins biru gelap berpotongan lebar atau baggy?


Dari hasil survei yang dilakukan pada 100 wanita, item tersebut merupakan outfit yang paling sering dikenakan saat sedang depresi. Malas berdandan, mencari kenyamanan dan tak mempedulikan penampilan.



2. Sepatu mengekspos kepribadian


Dalam studi yang dipublikasi dalam Journal of Research in Personality mengungkap bahwa orang dapat menyimpulkan sekitar 90 persen dari kepribadian orang lain hanya dengan melihat sepatu. Dari penelitian, enam puluh tiga pengamat mampu menebak jenis kelamin, usia, status sosial, dan ciri-ciri kepribadian dari 200 orang hanya dengan melihat sepatu mereka yang paling-usang. Beberapa temuan menarik, sepatu model sederhana cenderung digunakan orang yang menyenangkan. Sementara ankle boots sering dipakai oleh orang yang agresif.


3. Merahnya lipstik dan besaran penghasilan

Warna red hot mungkin saat ini sedang dipertimbangkan masuk dalam terminologi ilmu bisnis. Sosiolog Prancis melakukan penelitian pada 450 transaksi yang dilakukan pramuniaga.


Mereka yang mengenakan lipstik merah menyala, ternyata mendapat tip 50 persen lebih banyak dari pelanggan pria. Ini dibandingkan mereka yang mengenakan lipstik warna nude, pink atau tak mengenakan lipstik sama sekali.


4. Emosi lebih terlihat dari sisi wajah kiri

Ilmu pengetahuan telah menemukan sudut terbaik dari wajah Anda. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Experimental Brain Research mencatat bahwa foto dari sisi kiri wajah wanita dinilai lebih menarik bagi pria. Hal ini, seperti dilansir dari Shine, kemungkinan memiliki hubungan dengan area otak kanan, yang mengontrol sisi kiri wajah dan menunjukkan emosi yang lebih besar. (eh)